AYOoo... Ikut Investasi Pahala di Masjid Pertama di Kumamoto (Jepang).... Segera DL 20 April 2012 ^.^

Bismillaahhirrohmaanirroohiim...


ditengah update blog ternyata RN mendapat berita dari salah satu Sobat RN mengenai akan dibangunnya masjid  pertama di kumamoto (Jepang). Berikut isi pesan yang diteruskan melalui salah satu sobat RN :


Assalamualaikum rekan-rekan :)

Alhamdulillah, ada kabar gembira dari saudara muslim kita di Kumamoto (Jepang), bahwa mereka berhasil mem-bidding bangunan untuk dijadikan mesjid. Masjid ini kemungkinan akan menjadi masjid pertama di Kumamoto nantinya, jika berhasil terkumpul dana yg cukup utk membeli bangunan plus tanah tsb. Berdasarkan informasi di pamflet, tertulis begini:

Urgently required to pay:  JPY 17,800,000  (setara dgn Rp 1,780,000,000 -- hampir 2 milyar)Payment deadline: April 20th 2012

Failing to complete the payment within this date would cost us to lose the deposit money JPY 4,000,000 (setara dgn Rp 400,000,000 -- 400 juta)

Kalau dilihat dari rincian di atas, salah satu kendala membangun masjid di Jepang sepertinya karena harga tanah dan bangunan yg sangat tinggi di Jepang. Deposit money itu seperti uang booking, yg bisa jadi 'hangus' kalau gagal membayar tepat waktu (tgl 20 April 2012). Akan sangat sayang sekali, jika niat yg mulia ini, membangun rumah Allah, di daerah yg masih belum banyak 'dakwah' Islam tersiar di sana, tidak bisa terlaksana. Oleh karena itu, melalui notes ini, saya menawarkan pada rekan-rekan kesempatan berpartisipasi dalam pembangunan masjid ini. Bagi teman-teman (di Indonesia) yg tertarik, bisa menyalurkan sedekah jariyah-nya melalui rekening berikut: 

bank syariah mandiri, no rek 0340182741 a.n diah ajeng setiawati

Untuk rekan-rekan yg ingin transfer langsung via rekening di Jepang (lihat pamflet) sebenarnya bisa juga, cuma akan ada potongan biaya transfer, yg cukup besar jumlahnya. Bagi teman-teman yg akan dan sudah men-transfer uangnya via rekening ini, harap konfirmasi via japri - message fb (besar dana dan waktu transfer). Rencananya dana terkumpul akan saya titipkan pada teman-teman PPI sendai yg pulang ke Indonesia dan akan balik ke Jepang sebelum 20 April, dan ditransfer ke rekening panitia pembangunan masjid di Kumamoto. Pengumpulan dana akan dibuat 2 sesi: 15-21 maret 2012 dan 21 maret-2 april 2012, teman-teman bisa memilih salah satunya. 

sekian dari saya. smoga apa yg kita berikan, meski mungkin terlihat sedikit, dinilai Allah sebagai suatu amal yg berkah. aamiin :) 

ditutup dengan pepatah, sedikit demi sedikit pasti akan menjadi bukit dan bersatu kita teguh! (gak nyambung mode:on -_____-) 
wassalamualaikum wr wb

Posting Komentar

3 Komentar

  1. Semoga lancar pembangunannya.. Pecinta Jepang ya...??? ^^

    BalasHapus
  2. @Fitrianto: Amiiin ...
    bisa dibilang begitu. tp, lebih cinta Indonesia ... :D

    @outbound malang: silakan... salam Semangat selalu .. :)

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...